TUGAS
REVIEW TEKNOLOGI GRAFIK KOMPUTER
“TRANSFORMERS”
Nama
Anggota Kelompok :
1.
Dias
Puja Prayoga (52413404)
2.
Dimas
Rizki Setiananda (524133516)
3.
Ichsan
Perdana Putra (54413193)
4.
Joko
Wahyu Prasetyo Dewo (54413671)
5.
Yehezkiel
Christhoperson (59413420)
Transformers merupakan suatu film fiksi ilmiah Amerika
yang angkat dari kisah sebuah Transformers terdahulu yaitu pada tahun 1984. Pada
film ini, sudah memadukan teknologi grafik komputer berupa CGI. CGI (Computer
Generated Imagery) adalah sebuah aplikasi berbasis grafik komputer, perangkat
lunak ini dapat menciptakan sebuah gambar 3D lengkap dengan berbagai efek
lainnya. CGI sangat populer diantara lain Art of Illusion, yaitu Seperti Maya,
Blender dan lainnya. CGI merupakan teknik penerapan pada teknologi grafik
komputer untuk membuat efek khusus atau bisa disebut dengan Special effect. CGI
biasanya menggunakan software pada komputer seperti 3DS max, Blender, Light
Wafe 3D, Maya dan Autodesk softimage.
Jadi dapat disebutkan bahwa CGI itu merupakan penerapan
pencitraan grafis dengan animasi 3Dimensi untuk pada bagian visual efek khusus.
Film Transformers ini menggunakan CGI dikarenakan memiliki banyak fungsi untuk
efek visual yang cukup sulit untuk dilakukan secara adegan nyata. CGI pada
Transformers dapat menjadi solusi untuk penghematan biaya produksi film, banyak
adegan yang hanya sebuah efek khusus jadi terlihat menjadi adegan nyata, yang
dapat menampilkannya dengan sangat memuaskan. Contohnya pada Transformers ini
pada saat mobil-mobil bertabrakan, meledaknya sebuah gedung, hancurnya jalanan,
helikopter yang sedang terbang, dan hal lainnya.
Pada film Transformers ini diangkat dari sebuat serial
kartun yang karakter disesuaikan dengan ikon film kartun itu sendiri. Dari para
tim-tim perusahaan produksinya sudah banyak menciptakan model-model
transformers yang sudah ditampilkan. Untuk filmnya ini ada seorang pencipta
real live yang berperan penting, yaitu Jeff Mann, yang merupakan production
designer pada Transformers 1.
Tak semudah membalikkan sebuah telapak tangan untuk
membuat satu karakter Transformers ini. Dibutuhkan ribuan keping komponen –
komponen yang disatukan untuk menjadi robot yang sangat besar pada ukurannya. Dengan
menggunakan CGI ini, para spesialis visual efek menciptakan komponen-kompen
yang ditempatkan pada titik-titik gerakan agar nantinya dapat lebih mudah untuk
digerakkan. Untuk membuat raut wajah serta pergerakan mulut, menggunakan teknik
Facial Animation Process, disini akan dilakukan beberapa riset pada titik wajah
yang harus dipetakan pada seseorang pada saat berbicara.
Pada Transformers 1 menghabiskan 20 terabyte, sedangkan
untuk transformers 2 itu cukup membutuhkan digital yang sangat besar dari
transformers 1, yaitu menghabiskan 150 terabyte. Proses rendering pun juga
membutuhkan waktu yang lama, serta grafis komputer yang harus memumpuni agar
gambar yang dihasilkan cukup memuaskan. Jika kita lakukan rendering dengan
komputer dengan spesifikasi yang sangta canggih, maka sebanyak 555 gambar yang
diselipkan dengan visual efek ini baru akan selesai selama 16000 tahun lamanya.
Untuk bagian yang sangat sulit, yaitu membuat karakter
Devastrator, robot yang lebih besar dari karakter utamanya. Robot ini adalah
bagian dari Decepticon. Robot ini merupakan robot penghancur, dengan kekuatan
satu hisapan saja, robot ini dapat menarik benda apa saja yang berada
didepannya. Dikarenakan ukurannya robot ini sangatlah luar biasa besarnya, maka
dibutuhkan tenaga ahli visual efek yang lebih. Untuk digambarkan, karakter
utama yaitu Transformers Optimus Prime yang merupakan sebuah mobil truck,
membutuhkan 10000 komponen yang dapat bergerak. Sedangkan devastrator ini
membuat sekitar 80000 komponen, pada salah satu adegan devastrator ini adalah,
robot tersebut dapat menghancurkan puncak Pyramid dan menghisap bagian bebatuan
diatasnya.
Jadi bisa kita lihat bahwa film Transformers ini bisa
dikatakan sebuah karya yang sangat istimewa dalam pengerjaannya, dalam segi hal
pengeditan, pergerakan yang berikan, dan serta visual efek yang diberikan
sangatlah memuaskan, dengan dapat dilihat dari film yang dihasilkannya, mampu
membuat para penggemarnya melihat dengan istimewa.
Preview dalam berbentuk foto :
itu bagian beberapa bagian dari video behind the scene film transformers. maka dibawah ini adalah video dari film tranformers untuk bagian behind the scene.
Video Part 1 : https://youtu.be/GQtYLDUAb9Q
Video Part 2 : https://youtu.be/zcuujZVMRZ0